Pengurus Daerah kota Depok, Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT Depok) mengadakan rapat anggota luar biasa di kawasan Jalan Margonda, Depok (1/11/21). Acara sehari yang juga diramaikan dengan perbincangan santai dengan Dr. Herlien Budiono, SH dan pejabat Kantor Pertanahan Depok yang topiknya berkisar permasalahan kepemilikan tanah oleh orang asing. Doktor Herlien banyak menjelaskan masalah harta bersama, perjanjian kawin, termasuk masalah waris. Rapat yang dipimpin Ketua Pengurusnya sendiri, yaitu Dr. Hj. Rianda Riviyusnita, SH, MKn, ini merupakan respon atas surat dari Pengurus Wilayah Jawa Barat IPPAT Nomor 229/ PW/ IPPATJBR/ X/ 2021 tertanggal 4 Oktober 2021. Surat dari Pengwil tersebut adalah perihal Daftar Nama Bakal Calon Formatur KetuanPengurus Wilayah dan Bakal Calon Anggota Majelis Kehormatan Wilayah Jawa Barat Periode 2021-2024. Untuk itulah rapat menyusun nama-nama yang diajukan sebagai usulan nama-nama bakal calon Formatur Ketua Pengurus Wilayah dan Majelis Kehormatan Wilayah (MKW), Jawa Barat masa bakti 2021-2024. Hasil Rakerda ini kemudian disampaikan langsung saat Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) IPPAT Jawa Barat 4 November 2021 di Cirebon. Di dalam rapat penjaringan nama-nama bakal calon Formatur Ketua Pengurus Wilayah Jawa Barat IPPAT dan juga Majelis Kehormatan Wilayah IPPAT muncullah nama wakil dari Depok yaitu Hj. Reine Fauziah Amin, SH Bakal Calon FormaturKetua Pengwil Jawa Barat Hj. Reine Fauziah Amin, SH, Osye Anggandari, SH, Juniety Dame Purba, SH. Sedangkan Bakal Calon Majelis Kehormatan Wilayah Chaerul Anwar, SH, Hj. Reine Fauziah Amin, SH, Ismi Dwi Rahayu, SH, Tendy Suwarman, SH, dan Dr. Anne Gunadi, SH. Menurut info acara Konferensi Wilayah Jawa Barat IPPAT untuk memilih Ketua Pengurus Wilayah dan MKP Jawa Barat nanti adalah awal Januari 2022. Rianda ketika dihubungi medianotaris.com mengatakan bahwa penyusunan bakal calon Ketua Pengwil dan bakal calon Majelis Kehormatan Wilayah tersebut dilakukan secara musyawarah mufakat. Menurutnya, siapa pun yang nanti akan terpilih, khususnya terpilih sebagai Ketua Pengurus Wilayah, agar bisa bersinergi baik dengan anggota maupun dengan instansi terkait.
Komentar Untuk Berita Ini (0)
Kirim Komentar