mahasiswa MKn Undip

Deklarasi IKANOT UNDIP

Ikatan Alumni Kenotariaatan Universitas Diponegoro (IKANOT UNDIP), Semarang telah dibentuk belum lama ini. Organisasi alumni notariat ini terbentuk bersamaan ketika M. J. Widijatmoko, Otty H.C. Panoedjoe, Supriyanto, dan Abeng M. menghadap pimpinan Program Magister Kenotariaatan UNDIP Prof. Dr. Budi Santoso, S.H., M.S. pada 20 September ini.
Organisasi alumni ini merupakan wadah alumni pendidikan kenotariaatan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro secara keseluruhan, tanpa membedakan MKn atau Sp.N.

Menurut Otty, rencananya IKANOT UNDIP akan dideklarasikan pada 4 Oktober mendatang, berbarengan dengan kuliah umum untuk mahasiswa magister kenotariaatan UNDIP. Pada acara ini seluruh alumni pendidikan kenotariaatan UNDIP yang sudah tersebar di seluruh Indonesia diharapkan hadir sekaligus berreuni.

Di dalam rilis yang disampaikan Widijatmoko tertulis bahwa Ketua IKANOT UNDIP adalah Dr. Diah Sulistyani sebagai ketua dan Otty H.C. Ubayani Panoedjoe. Selanjutnya disebutkan bahwa peserta acara yang diselenggarakan di Semarang, 4 Oktober ini tidak dipungut biaya.
Untuk konfirmasi kehadiran, silakan hubungi Abeng 08111773663,  Supriyanto 081311087654, Aji 081391326218, Mas Herman Sutanto 0811932090, Juli Astuti 08164270446, Andrea 08128009864, dan Otty 0811864044.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top